This is the blog of Merry Sarlita . This simple blog aims to share information . Thank you for visiting this blog. GBU always...
RSS

Sabtu, 20 Februari 2010

Senyuman

Senyum adalah semacam tawa kecil yang tak bersuara, hanya gerakan bibir dan mulut saja. Senyum merupakan penggambaran ekspresi seseorang, tidak hanya untuk ekspresi gembira. Dalam kesedihan pun manusia masih bisa tersenyum. Senyum mempunyai perasaan dan makna yang berbeda, bisa bermakna kesenangan tapi juga bisa bermakna menolak, sedih, menghiba, menaruh hati, serta senyum cibiran.

Awali hari ini dengan tersenyum...
Meskipun kita sedang menghadapi masalah seberat apapun dalam hidup ini, dengan sebuah senyuman dan keyakinan akan bisa mengurangi beban dalam pikiran atau perasaan kita. Senyum dihubungkan dengan karakter seseorang, karena tidak sedikit ditemukan sifat individu yang “murah senyum”. Senyum banyak dikaitkan dengan perasaan hati, kondisi jiwa, dan mood. Senyum dapat mempengaruhi kesehatan, tingkat stress, dan daya tarik anda. Senyum juga dipercaya sebagai salah satu jalan jika ingin awet muda.

Senyuman itu memiliki banyak manfaat antara lain :


1. Menghilangkan rasa takut/grogi
Saat kita memulai suatu presentasi mulailah dengan senyuman, karena senyuman itu dapat megurangi rasa takut/grogi. Pikiran akan menjadi lebih rileks dan qta dapat presentasi dengan lebih tenang...







2. Memecahkah kebekuan
Saat kita berada dalam orang-orang yang belum
kita kenal, tersenyumlah kepada orang tersebut karena senyuman dapat memecahkan kebekuan di antara orang-orang tersebut. Senyuman membuka suatu komunikasi...


3. Mendapatkan lebih banyak kebahagiaan
Dengan senyu
man kita akan lebih bersyukur dengan apa yang telah kita alami, maka kebahagiaan akan lebih mudah didapatkan




4. Mengubah mood kita

Jika anda sedang merasa sedih, marah, kesal atau bosan cobalah tersenyum..maka emosi di dalam diri anda akan menjadi positif. Denga
n mood yang baik kita akan melihat segala masalah dari segi positifnya sehingga kita tidak akan berlarut-larut dalam masalah tsb.


5. Membuat seseorang menjadi lebih menarik
Dengan tersenyum kita akan terlihat lebih manis dan lebih ramah.. Seseorang yang mudah tersenyum akan memiliki daya tarik tersendiri






6. Dapat mengurangi strees

Stress secara nyata dapat muncul di wajah anda. Senyum dapat membantu mencegah kesan bahwa kita sebenarnya sedang lelah atau merasa ”down”. Jika anda sedang stresss c
obalah untuk tersenyum, maka stress anda akan berkurang dan anda akan merasa lebih baik untuk membuat langkah selanjutnya.

7. Senyum meningkatkan sistem imun (kekebalan) tubuh anda
Senyum dapat membantu kerja imun tubuh agar dapat bekerja dengan baik. Ketika anda tersenyum, fungsi imun meningkatkan kemungkinan anda menjadi lebih rileks.

8. Senyum menurunkan tekanan darah
Senyum akan menurunkan tekanan darah, jika tidak percaya anda boleh mencobanya sendiri..


9. Senyum dapat melenturkan kulit wajah dan membuat anda terlihat lebih muda
Otot-otot yang digunakan untuk tersenyum ikut membuat anda terlihat lebih muda


10. Senyum mengeluarkan endorphins, (pereda rasa sakit secara alami) dan serotonin
Beberapa studi telah menunjukkan bahwa senyum dapat merangsang pengeluaran endorphin, pereda rasa sakit yang alami, serta serotonin. Senyum memang obat yang alami.

11. Dapat membuat orang lain tersenyum
Jika kita tersenyum kepada orang lain maka orang lain itu juga akan tersenyum kepada kita. Berarti kita telah membuat orang itu tersenyum...






Seorang psikolog di Universitas Michigan bernama Prof. James V. McConnell mengatakan bahwa, “Orang yang tersenyum cenderung mampu mengatasi, mengajar, dan menjual dengan lebih efektif, serta mampu membesarkan anak-anak yang lebih bahagia. Ada jauh lebih banyak informasi tentang senyuman daripada sebuah kerut di kening. Karena senyum itulah yang mendorong semangat, alat pengajar yang jauh lebih efektif daripada hukuman.” Jadi tetaplah tersenyum dalam situasi apapun..

Dengerin deh lagu-lagu di bawah ini,mungkin lagu-lagu ini bisa membuat kita tetap tersenyum :

Tere - Tersenyumlah

Dewa - Hadapi Dengan Senyuman


2 komentar:

 
background-attachment:fixed;